Sejarah


  Pengolahan keripik pisang ini awal mulanya dicetuskan dari 3 (tiga) orang sahabat yang dulunya menganggur. Karena belum bekerja dan mereka terdesak dengan kebutuhan sehari-hari yang harus mereka penuhi, akhirnya mereka berinovasi untuk membuat usaha secara patungan. Pada saat itulah mereka menemukan ide untuk membuat usaha yang kebetulan pada saat itu buah pisang sedang banyak-banyaknya dan mereka berpikir untuk membuat keripik pisang. Karena usaha tersebut terbentuk oleh 3 (tiga) sahabat yang sangat akrab  maka nama produk keripik pisang ini kami beri nama “Keripik Pisang 3 Serangkai”. Tiga sahabat tersebut yaitu Angga Pradipto, Joko Andri Purnomo dan Misbahudin, dari ke-3 orang tersebutlah yang membentuk asal mula Keripik Pisang 3 Serangkai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar